Selepas shalat Subuh dalam dinginnya bumi Temanggung, saya bergegas menuju sepeda motor saya yang terparkir, siap dipanaskan. ๐
Selasa, 4 Mei 2021 mungkin menjadi salah satu hari yang paling saya tunggu-tunggu.
Dan bisa jadi hanya ini kesempatan yang saya miliki, untuk pergi menuju sebuah destinasi yang sudah lama saya ingin kunjungi.
Ke mana?
Pengaruh Kuat Sebuah Cerita
Sesuatu yang membuat saya tergerak ketika itu adalah cerita.
Berawal dari cerita satu orang, kemudian yang lain membenarkan, yang setelahnya lagi menguatkan, ditambah bukti berupa foto-foto; semua itu benar-benar memantapkan kaki saya untuk mengunjungi tempat ini.
Kalau kamu sering mengunjungi daerah Temanggung dan sekitarnya, tempat wisata alam yang akan saya tuju ini bukan lagi sebuah tempat yang asing.
Tapi ya begitulah rasa penasaran, banyak orang yang sudah sering melihat gambarnya, tapi belum pernah langsung mengunjunginya. ๐
Itu juga yang saya rasakan saat itu.
Tidak peduli seberapa mainstream-nya tempat tersebut, yang jelas, pagi itu saya harus ke sana.
Jalan Menuju Lokasi Destinasi
Saya sudah memperkirakan akan sampai di lokasi tersebut sekitar dua puluh menit. โฑ
Jalan Raya Temanggung-Parakan yang pagi itu jelas masih sepi, semakin meyakinkan saya bahwa saya akan sampai tepat waktu.
Motor sudah dipanaskan, dan sebuah tas kecil berisi HP dan powerbank juga sudah siap.
Motor melaju, membelah lengang dan heningnya jalanan di waktu fajar. ๐
Rutenya sebetulnya mudah, tidak ada belokan sama sekali.
Tapi yang paling saya perhatikan adalah pintu masuknya.
Saya enggak mau kalau nanti harus putar balik terlalu jauh.
Maka dari itu, saya taruh tas kecil saya tepat di antara kedua paha, kemudian menyandarkannya di atas tangki motor.
Untuk apa?
Melihat Maps.
Terbayang, ya, betapa ribetnya. ๐
Di sepanjang perjalanan, saya berkali-kali harus menundukkan kepala, sekadar untuk mengintip Maps, apakah sudah semakin dekat atau belum.
Terlebih dengan jalannya yang menanjak, yang membuat tas saya lebih berisiko jatuh.
Benda lain yang juga terus saya perhatikan adalah jam tangan.
Saya sedang berpacu. Karena itu, sebisa mungkin jangan terlambat. Ini kesempatan pertama saya.
Tiba di Lokasi dan “Kalah”
Apa yang saya takutkan sejak awal berangkat ternyata benar.
Maps menunjukkan sebuah jalanโlebih tepatnya gangโyang harus saya masuki.
Apa yang saya takutkan itu adalah, di ujung gang tersebut tidak ada plang atau papan penanda bertuliskan nama tempat wisata yang dituju.
Hanya sebuah gapura kayu berukuran kecil.
Mungkin sudah cukup sebagai tanda kalau ia adalah pintu masuk lokasi wisata, tapi sebenarnya masih belum. Masih kurang terlihat. ๐คจ
Beruntung, sedari awal saya sudah memakai Maps.
Harga tiket masuk sejumlah Rp20.000 sudah saya bayar. ๐
Kemudian saya melihat medan yang akan saya lalui: sebuah jalan berbatu selebar sekitar 2 meter, dan sedikit menanjak sejauh 3 km.
Melihat semburat cahaya mentari yang perlahan mengenai telapak tangan, saya akui, saya “kalah”. ๐ณ๏ธ
Saya terlambat sampai ke lokasi dan tidak menjumpai sunrise di sini.
Kondisi jalan yang akan dilalui benar-benar tidak memungkinkan saya sampai ke atas sana tepat waktu.
Saya kehilangan kesempatan pertama, dan saya harus menerimanya.
Tapi di balik secuil kekecewaan itu, ada hal besar yang amat patut disyukuri: saya bisa menikmati keindahan alam di pagi yang tenang, di sebuah tempat yang sudah lama saya ingin saya datangi.
Keindahan alam itu bernama sunrise, dan tempat itu bernama Posong.
Lebih tepatnya, Taman Wisata Alam Posong Temanggung. ๐
Ini beberapa foto dan gambar pemandangan Taman Wisata Alam Posong beberapa saat setelah matahari terbit.
Lalu, bagaimana ulasan Taman Wisata Alam Posong ini?
Ada apa saja di sini dan fasilitas apa saja yang disediakan?
Fasilitas di Taman Wisata Alam Posong Temanggung
Pertama memasukinya, sudah terlihat kalau tempat ini adalah kawasan wisata yang sudah tertata dan dikelola dengan baik. ๐๐ป
Hal itu bisa kamu lihat dari bangunan fasilitasnya.
Jadi ada apa saja di Taman Wisata Alam Posong ini?
- โ Toilet
- โ Mushala
- โ Playground/taman bermain anak
- โ Minibar/resto/kedai kopi
- โ Gazebo-gazebo yang cocok untuk ngopi โ๏ธ
- โ Area camping ground
- โ Tenda buatan. Cocok untuk menginap selama liburan bersama keluarga
- โ Toko souvenir & oleh-oleh
- dll
Untuk informasi lengkap mengenai berapa harga camping di Posong, kamu bisa langsung menghubungi pengelola wisatanya di ๐ฒ sini.
Yang Perlu Diperhatikan Sebelum ke Taman Wisata Alam Posong
Sebetulnya ini sudah saya tulis juga di review Google Maps, di akhir tulisan ini.
Tapi saya tuliskan ulang saja di sini biar kamu lebih enak juga bacanya. ๐
- Kalau sedang musim liburan, sebaiknya jangan menggunakan mobil untuk menuju ke sini karena bisa jadi tempat parkir penuh atau kesulitan melalui akses keluar-masuk.
Lebar jalan tidak ideal untuk persimpangan mobil, ditambah jalan menuju lokasi Taman Wisata Alam Posong ini lumayan berbatu dan menanjak. - Melihat fasilitas yang tersedia, tempat ini sangat cocok untuk liburan keluarga, tapi kurang cocok untuk rombongan besar.
- Selalu sedia jaket. ๐งฅ Angin di sini lumayan kencang, hawanya juga dingin. ๐ฌ
Selamat menikmati sunrise indah di bumi Temanggung. ๐
Dan selamat berwisata ๐๐ป
Tempat Menginap Dekat Lokasi Taman Wisata Alam Posong Temanggung
- ๐๐ป Daftar penginapan & hotel terdekat di Traveloka (Temanggung)
- ๐๐ป Daftar penginapan & hotel terdekat di Tiket.com (dekat Wisata Alam Lembah Sindoro Posong)
- ๐๐ป Daftar penginapan & hotel terdekat di Trip
- ๐๐ป Daftar penginapan & hotel terdekat di Trip
Rekomendasi Tempat Wisata Lainnya Buatmu ๐๐ป
Kamu Bakal Suka dan Butuh Ini โฌ๏ธ๐
- ๐๐ป Rekomendasi tempat bikin kaos satuan & bisa custom desain sablon di Jogja
- ๐๐ป Daftar perlengkapan traveling untuk pribadi dan keluarga
Sedikit Catatan:
- Waktu tempuh 20 menit itu dihitung dari titik start saya, di Jl. Kemiri-Salamsari, Kedu.
- Saya sudah berangkat sepagi itu saja sudah kena biaya tiket masuk, karena Taman Wisata Alam Posong sudah buka mulai jam 4 pagi.
Informasi, Lokasi, dan Ulasan Taman Wisata Alam Posong
Alamat | Legundi, Batursari, Candiroto, Tlahap, Kec. Kledung, Kab. Temanggung, Jawa Tengah |
Jam Buka | SeninโMinggu: 04.00โ16.00 (bisa berubah sewaktu-waktu) |
Harga Tiket Masuk | Rp20.000 |
Parkir | |
Motor: Rp5.000 | |
Mobil: Rp10.000 |
Info lengkap ๐๐ป situs resmi Dinas Pariwisata Temanggung
Silakan ๐๐ป review lengkap Taman Wisata Alam Posong di Google Maps